Cara Memasak
01.
Panaskan sedikit minyak goreng, masukkan bumbu yang dihaluskan, tambahkan jahe, lengkuas, daun jeruk purut, garam, gula pasir, merica bubuk. Tumis sampai harum.
02.
Masukkan 2.5 ltr air, tetelan sapi, dan tambahkan daun salam, seledri, sereh, bawang prei, tunggu sampai mendidih dan tetelan daging sapi empuk.
03.
Masukkan tomat, bawang putih goreng, bawang merah goreng, bawang prei dan kaldu jamur. Koreksi rasa.
04.
Siapkan mangkuk, letakkan mie dan semua bahan pelengkap mie toprak solonya. Tambahkan kuah dan daging tetelan.
05.
Mie Toprak khas Solo siap disajikan.